Desember 1, 2024

Pewarta : Buyung.

Editor ; Khaiko.

Kuraitaji,Pelitasumbar.com – Akhirnya melalui sidang Badan Musyawarah (BAMUS) nagari kuraitaji ketuk juga palu tanda pengesahan anggaran pendapatan dan belanja nagari kuraitaji untuk tahun 2024.pada hari Kamis,21/03/2024.

Hal ini di iyakan oleh ketua Bamus nagari Kuraitaji Khairul Koto,S.I.Kom,” setelah membaca dan menelaah program dan anggaran nagari untuk tahun 2024, dengan kesepakatan antara anggota bamus yang mewakili masyarakatnya di masing masing korong dalam nagari, mengesahkan APB untuk tahaun 2024.

kesimpulan dan program unggulan untuk tahun 2024 di nagari kuraitaji yaitu pengadaan bibit kelapa rendah hibrida, bibit pisang capendish dan bibit ikan. program untuk memberdayakan masyarakat dengan tanaman hijau dilingkungan ini sebelumnya lembaga Bamus sudah mengadakan study percontohan kepada daerah lain yang sudah berhasil mendongkrak perekonomian warganya dengan berkebun pisang capendis juga kelapa hibrida rendah.

dan kami berharap, setelah program ini terlaksana yang tepat guna untuk kebutuhan masyarakat ini, setidaknya dipadang pariaman khususnya nagari kuraitaji nantinya bisa menjadi percontohan perkebunan yang hijau oleh tanaman pisang capendish dan kelapa hibrida rendah, kalau allah mengizinkan tanaman ini menjadi objek wisata Agro Bisnis bagi wisawan, harapan ketua.

walinagari kuraitaji Syukri,” kita pemerintahan nagari sangat mendukung atas gagasan dari lembaga Bamus ini, dan kami siap untuk memfasilitasi program yang sangat memihak kepada masyarakat ini, kalau program hijaukan lingkungan dengan tanaman pisang capendish dan kelapa hibrida rendah ini terlaksana dan berjalan dengan baik, insyaallah ditahun yang akan datang kita anggarkan kembali, jelasnya.***